Selamat hari Kesehatan Seksual sedunia! Hari spesial ini diserukan sebagai upaya untuk membangun kesadaran masyarakat atas pentingnya edukasi seks untuk semua kalangan masyarakat. Bukan cuma bicara soal hubungan seks sehat agar terbebas dari penyakit kelamin lho, melainkan juga kesetaraan dan hak-hak setiap individu. Sehingga nanti nggak ada lagi kekerasan seksual yang terjadi. Karena kesehatan seksual bukan cuma soal fisik, melainkan juga mental.
Nah, bicara soal kesehatan seksual, tentu nggak lepas dari kesehatan organ seksual. Sedihnya, masih banyak dari kita yang belum benar-benar mengenal dan memahami organ seksual kita sendiri. Bahkan mungkin banyak yang merasa malu saat melihat atau menyentuh organ seksual sendiri. Wajar sih, karena sampai saat ini topik tentang seksualitas memang masih tabu dan terlalu saru untuk diobrolin. Padahal hal ini penting supaya kita bisa menjaga kesehatan seksual dan juga memahami hubungan seks yang sehat. Nah, untuk mengecek seberapa kenal kamu dengan organ seksualmu, dari fakta-fakta di bawah ini, ada berapa yang sudah khatam kamu pahami?
CEWEK
1. Vagina bisa membersihkan dirinya sendiri
Menjaga kebersihan organ intip itu wajib hukumnya. Tapi tahukah kamu kalau vagina bisa membersihkan dirinya sendiri? Secara umum, vagina terbagi menjadi bagian dalam dan bagian luar. Nah, menurut womenshealthmagz, bagian dalam vagina ini punya mekanisme unik untuk menjaga ekosistem di dalamnya tetap bersih dan steril. Sedangkan tugas kita adalah membersihkan bagian luar vagina saja.
2. pH dalam vagina harus dijaga agar mekanisme itu bekerja
Nah, memilih sabun untuk mencuci bagian luar vagina ini juga nggak bisa sembarangan lho. Vagina yang sehat memiliki pH atau derajat keasaman antara 3,5 – 4,5. Menggunakan sabun-sabun berpewangi atau mengandung antiseptik bisa meningkatkan derajat keasaman ini. Akibatnya bisa timbul gatal-gatal dan aroma nggak sedap. Selain itu, juga akan mengganggu bakteri baik yang berpedan dalam mekanisme pembersihan alami dalam vagina. Karena itu, untuk membersihkan Miss V, gunakan sabun-sabun yang tidak mengandung pengharum atau antiseptik, ya.
3. Vagina juga bisa memanjang lho~
Seperti yang kamu tahu, penis sebagai organ seksual laki-laki bisa memanjang dan membesar. Nah, ternyata vagina juga punya kemampuan yang sama lho. Diulas oleh klikdokter, vagina dalam kondisi biasa memiliki panjang sekitar 8-9 cm dan diameter 6,4 – 7,6. Panjang vagina dan diameter liang vagina dapat memanjang saat sedang berhubungan seksual ataupun saat melahirkan. Namun, perlu diketahu bahwa vagina itu elastis. Jadi, setelah berhubungan seksual atau bahkan setelah melahirkan, ukurannya akan kembali seperti semula.
4. Klitoris adalah organ tubuh yang paling sensitif
Klitoris adalah salah satu organ kewanitaan yang, uniknya, punya bentuk dan cara kerja seperti penis. Banyak yang bilang klitoris ini adalah bagian paling sensitif dari organ seksual perempuan. Seberapa sensitif? Jika kamu berkata bahwa hatimu sensitif, mungkin nggak akan sesensitif organ yang satu ini. Klitoris memiliki kurang lebih 8000 ujung syaraf. Jadi, secara teknis, klitoris memang merupakan organ tubuh yang paling sensitif.
By the way, sudah tahukah kamu di mana letak klitoris?
COWOK
1. Ada dua tipe penis: grower dan shower
Diulas dari Hellosehat, ada dua jenis penis yang dimiliki manusia, yaitu grower dan shower. Perbedaan ini bukan dilihat dari ukurannya, melainkan pembesaran yang terjadi saat ereksi. Penis tipe grower umumnya berukuran kecil saat dalam kondisi normal dan membesar saat ereksi. Sedangkan penis tipe shower biasanya berukuran besar meski dalam kondisi normal dan tidak bertambah besar dalam kondisi ereksi. Jadi, nggak perlu berkecil hati bila merasa organ intim-mu nggak seperti kebanyakan yang kamu tahu. Karena organ intim setiap orang memang berbeda-beda kok.
2. Cowok bisa ereksi 3-5 kali dalam satu malam bahkan saat tidak sadar
Ereksi sering dikaitkan dengan rangsangan seksual. Misalnya saat menonton film porno. Tapi percaya nggak percaya, cowok bisa mengalami 3-5 kali ereksi saat tidur di malam hari. Menurut klikdokter, ereksi di malam hari ini terjadi saat cowok masuk di tahap tidur Rapid Eye Movement di mana seseorang bisa mengalami mimpi. Nggak usah cemas, apalagi merasa berdosa saat penis mengalami ereksi saat bangun pagi. Itu normal dan justru berdampak baik bagi kesehatan organ intim lho.
3. Penis mengeras bukan karena otot, melainkan pembuluh darah
Menyambung poin sebelumnya, penis akan mengeras saat ereksi. Entah itu karena memang terangsang atau hanya siklus alami yang terjadi dalam tidur. Ini adalah sebuah fakta unik, karena sebenarnya penis itu tidak bertulang. Lho, terus kok bisa mengeras? Apakah karena massa otot bertambah? Bukan, kok. Jawabannya adalah karena pembuluh darah. Saat rangsangan terjadi, darah akan mengalir ke pembuluh darah yang ada di penis. Inilah yang menyebabkan penis membengkak dan mengeras.
4. Meski nggak bertulang, penis juga bisa patah
Kita sudah tahu bahwa penis tidak bertulang. Meskipun demikian, penis juga bisa patah. Kok bisa?? Diulas oleh alodokter, penis patah karena robeknya selaput tunica abuginea. Yaitu jaringan selaput elastis yang terletak di bawah kulit yang membuat penis mampu membesar dan memanjang saat ereksi. Ketika jaringan ini robek, akan terdengar suara retakan yang diikuti oleh bocornya darah. Penis bisa menjadi bengkak dan memar. Oh ya, selain karena aktivitas seksual, patahnya penis ini juga bisa karena kecelakaan atau cidera fisik lainnya.
Itu dia beberapa fakta-fakta tentang organ seksual cewek dan cowok yang harus diketahui. Dengan mengenal dan memahami organ intim sendiri, pastinya kamu bakal lebih mengerti bagaimana cara menjaganya dengan baik. Setuju? 😊